Dinsos Kota Tangani Wanita Lumpuh di Gampong Punge Jurong

KABARACEH, BANDA ACEH:  Dinas Sosial (Dinsos) Kota Banda Aceh melakukan penanganan kasus wanita lumpuh yang terlantar di Gampong Punge Jurong Kecamatan Meuraxa, Rabu (03/03/2021).

Kepala Dinas Sosial Kota Banda Aceh, M. Hidayat, S.Sos melalui  Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial TM. Syukri, S. Sos, MAP mengatakan penanganan yang dilakukan oleh pihaknya merupakan kunjungan langsung ke lokasi dan kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa.

“Setelah mendapat laporan mengenai kasus wanita lumpuh yang dijaga oleh seorang anaknya yang dilaporkan kepada TKSK Meuraxa, laporan tersebut kami respon langsung dengan melakukan home visit ke lokasi,” kata Syukri.

Selama ini,  ibu bernama  Elly Agustriani yang menderita lumpuh selama tiga bulan tersebut dirawat  seorang diri oleh putrinya yang masih kelas Tiga SD sehingga anak tersebut harus memutuskan tidak bersekolah karena  harus menjaga ibunya berhubung ayahnya sudah meninggal.

Syukri  menambahkan, untuk anaknya yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) tersebut akan dirujuk ke Loka Rehabilitasi Sosial Anak yang Memerlukan Perlindungan Khusus (LRSAMPK) Darussa’adah Banda Aceh untuk mendapatkan pengasuhan alternatif sementara.(RED)

Related posts