Kepala MAN 4 Aceh Besar Serahkan Donasi Untuk Palestina

Kepala MAN 4 Aceh Besar Hj Nuranifah S.Ag menyerahkan bantuan donasi ke Palestina yang diterima oleh Syekh DR. Syahda Abu Ishak di Mushalla MAN 4 Aceh Besar, Rabu 19/02/2020.

KABAR ACEH- ACEH BESAR: Kepala MAN 4 Aceh Besar Hj Nuranifah S.Ag menyerahkan bantuan donasi untuk Palestina melalui LSM Aceh Peduli yang diterima langsung perwakilan Palestina Syekh DR. Syahda Abu Ishak di Mushalla MAN 4 Aceh Besar, Rabu 19/02/2020.

Kegiatan yang bertema Roud Show Syekh Palestina ini diawali dengan shalat Dhuhur berjamaah kemudian dilanjutkan dengan ceramah singkat oleh Syekh. Syekh DR.

Read More

Syahda dalam ceramahnya yang diterjemahkan oleh penerjemah mengatakan bahwa dirinya sangat senang berada didepan para siswa MAN 4 Aceh Besar yang hari ini dapat belajar dan menuntut ilmu dangan aman, namun jauh berbeda dengan anak-anak di Palestina yang mana hari ini mereka berjuang dengan senjata melawan kebiadaban Zionis Israel.

Lanjut Syekh, anak-anak Palestina selain berjuang dengan senjata mereka juga belajar walaupun keadaan perang dan penuh dari ancaman zeonis Israel. Sekarang yang mereka butuhkan bantuan dari masyarakat Islam supaya dapat terus berjuang mempertahankan tanah Palestina. Israel menginginkan tanah Palestina jatuh ketangan mereka.


” Ini agenda besar yang dipersiapkan zionis israel di tanah palestina menunggu turunnya juru penyelamat (Dajjal), tegas Syekh”ujarnya.

Hj. Nuranifah dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Syekh dan tim Aceh peduli telah berkunjung ke MAN 4 Aceh Besar, semoga hubungan ini terus berlanjut.

“Tidak banyak yang bisa kami berikan terutama dalam jumlah donasi, kami dari keluarga besar MAN 4 Aceh Besar ikhlas dan senang dapat memberikan donasi langsung kepada Syekh sebagai perwakilan dari Palestina”ucap Nuranifah.

Nuranifah juga memberikan motivasi kepada siswa dari peristiwa yang terjadi di Palestina agar terus rajin belajar dimana kondisi hari ini kita dalam keadaan aman dan nyaman, maka manfaatkan kondisi ini dengan baik. Tutup Nuranifah.(AD)

Related posts