Dinsos Aceh Timur Bantu Biaya Pengobatan Cut Mutiani

Picture of KABAR ACEH
KABAR ACEH
Tim Dinas Sosial Aceh Timur, Muspika Kecamatan Nurussalam, Pihak Puskemas Pendamping PKH dan TKSK Nurussalam, saat mengunjungi Cut Mutiani di kediamannya, Senin (09/03/20).

KABARACEH, ACEH TIMUR: Pemerintah Kabupaten Aceh Timur melalui Dinas Sosial Aceh Timur membantu biaya kontrol ulang Cut Mutiani penderita TBC tulang balakang warga Desa Pulo U Kecamatan Nurussalam Aceh Timur

Diketahui Cut Mutiani telah melakukan operasi di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Banda Aceh beberapa bulan yang lalu namun kondisi kesehatannya semakin menurun bahkan sekarang tidak bisa  bangun dari tempat tidur

Ketika dikunjungi Dinas Sosial, Muspika Kecamatan Nurussalam, Pihak Puskemas Pendamping PKH dan TKSK Nurussalam Senin (09/03/20) di kediamannya, Cut Mutiani hanya terbaring lemas

Tidak banyak hal yang dapat dilakukan kecuali hanya berbicara saja, tubuhnya yang tidak bergerak mengubah aktivitas sehari hari menjadi dermaga kesabaran menunggu kesembuhan dari penyakit yang dideritanya

Kemampuan ekonomi keluarga membuat semangat Cut Mutiani berhenti untuk berusaha. Untuk kebutuhan sehari-hari saja menunggu uluran tangan keluarga dan tetangga

Kepala Dinas Sosial Aceh Timur Ir. Elfiandi, S. P1 melalui Kasi Jaminan Sosial Keluarga Syarifah Keumala Sari mengatakan kepada Kabaracehonline.com, Pemda Aceh Timur  akan fasilitasi Cut Mutiani berobat kembali ke RSZA Banda Aceh dan memberikan biaya operasional pengobatan

“Malam ini  (Selasa 09/02) kita berangkatkan dengan mobil ambulan puskesmas Kecamatan Nurussalam”, ujar Kasi Jaminan Keluarga Dinsos Aceh Timur Syarifah Keumala Sari

Kunjungan tersebut turut dihadiri Kasi Jaminan Keluarga Dinsos Aceh Timur Syarifah Keumala Sari, Camat Kecamatan Nurussalam, Drs. Tarmizi, pihak Puskesmas, Babinsa dan Satuan Koramil, Koordinator  PKH Atim Saiful Fahmi, S. Ip, Pendamping PKH dan TKSK Kecamatan Nurussalam. (AD)

KABAR LAINNYA
KABAR TERKINI