Muhaimin Iskandar Ziarah ke Makam Syiah Kuala

Picture of KABAR ACEH
KABAR ACEH
Cawapres Muhaimin Iskandar saat berziarah ke Makam Syaih Kuala di Banda Aceh, Selasa, 5 Desemner 2023. (Foto/ Dok PKB Aceh)

BANDA ACEH, KABARACEHONLINE.COM: Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar menegaskan jika pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menang di Pilpres 2024, maka dana otonomi khusus Aceh yang berakhir 2027 akan diperpanjang hingga hari kiamat.

“Ya, akan kita perpanjang tanpa batas waktu (sampai hari kiamat). Tentu saja tata kelola akan diatur dengan baik, agar dapat dinikmati rakyat, bukan pejabat,” kata Ketua DPP PKB yang akrab disapa Cak Imin tersebut saat jumpa wartawan seusai berziarah ke Makam Syaih Kuala di Banda Aceh, Selasa, 5 Desemner 2023.

Cak Imin menyebut, keberadaan dana otsus Aceh menjadi salah satu kebutuhan proses penguatan kemajuan masyarakat Aceh.

“Jadi kalau AMIN menang, dana otsus Aceh tetap diperpanjang,” ujar Cak Imin.

Cak Imin mendarat di Bandara SIM Blang Bintang pada Selasa pagi sekitar pukul 08.30 WIB. Dari Bandara SIM, Cak Imin bergerak ke arah Banda Aceh dan singgah ngopi di Sareng Kupi Lambaro, Aceh Besar.

Turut mendampingi Cak Imin, Ketua DPW PKB Aceh H. Irmawan, Ketua DPW NasDem Aceh Taufiqulhadi, Ketua PKS Aceh Mahyaruddin, dan Capten AMIN Aceh Ghufran Zainal. []

KABAR LAINNYA
KABAR TERKINI