Sumur Minyak Tradisional Meledak di Aceh Timur

Picture of KABAR ACEH
KABAR ACEH
Kebakaran akibat sumur minyak tradisional meledak di Aceh Timur.(30/5/2024).

ACEH TIMUR, KABARACEHONLINE.COM: Masyarakat setempat dikejutkan dengan meledaknya sumur minyak ilegal di Gampong Alue Canang, Kecamatan Birem Bayeun, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh.

Asap terlihat membumbung tinggi. Kejadian meledaknya sumur minyak ilegal tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 WIB, pada hari kamis (30/5/2024). Akibatnya terjadi kebakaran di sekitar sumur minyak tersebut.

“Lokasi sumur yang terbakar tersebut jauh dari pemukiman penduduk,” kata Camat Birem Bayeun,  Iskandar.

Menurut pengakuan warga setempat   sebelum kejadian,  sempat terdengar dentuman keras beberapa kali di lokasi sumur minyak itu.

Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, mengatakan penyebab diduga akibat terbakarnya mesin pompa. Diketahui kemudian sumur minyak tradisional itu merupakan milik Rajawali

Saat ini pihak berwenang masih melakukan untuk pendataan dampak yang timbulkan, termasuk mendata kerugian. Belum ada informasi korban jiwa sejauh ini, juga terkait penanganan dan pencegahan lebih lanjut terhadap aktivitas penambangan minyak secara tradisional di daerah tersebut. (NET)

KABAR LAINNYA
KABAR TERKINI