Sungai Krueng Jalin Kembali Telan Korban

Picture of KABAR ACEH
KABAR ACEH
Jenazah Muhammad Ronalisa(20) Warga Bakongan Timur Aceh Selatan,

KABARACEH, KOTA JANTHO: Muhammad Ronalisa(20) Warga Bakongan Timur Aceh Selatan, dinyatakan telah tewas oleh sejumlah warga dan petugas yang menolongnya setelah sempat tenggelam selama 30 menit di Sungai Krueng Jalin, Gampong Jalin, Kecamatan Kota Jantho, Aceh Besar,  sekitar pukul 14.30 WIB, Selasa, 17 Maret 2020.

Korban merupakan salah satu dari rombongan keluarga yang melakukan rekreasi ke Sungai Krueng Jalin, siang tadi. Sebelum tenggelam Korban bersama tiga temannya sempat melakukan aksi lompat lompatan dari lantai jembatan ke dalam sungai.

Namun, pada usai keseluruhan kelompok pemuda itu melompat ke Sungai dan sempat bercengkrama dengan temannya, maka mereka menepi, namun saat kemudian Salihin yang lebih depan untuk menepi, melihat ke belakang sudah tidak tampak lagi Muhammad Ronalisa, karena menganggap Ronalisa yang notabennya adalah seorang nelayan dan pandai berenang, Solihin pun terus menepi, namun Ronalisa tidak kunjung muncul ke permukaan air.

Seketika ke empat teman korban melakukan pencarian di dalam air, tapi tidak berhasil ditemukan. Selanjutnya dibantu oleh masyarakat dan anggota Banbinkamtibmas setempat. 

Ronalisa baru berhasil ditemukan setelah sekitar 30 menit mengalami tenggelam didasar sungai, dan setelah diberikan pertolongan pertama oleh masyarakat dan petugas Babinkamtibmas, ternyata Muhammad Ronalisa sudah tidak tertolong lagi, selanjutnya dievakuasi ke Puskesmas Kota Jantho dan diserahkan kepada keluarga, kini jenazah dan rombongan keluarga rekreasi itu sedang menuju kampung halaman ke Bakongan Timur Aceh Selatan.


“Sekarang Jenazah telah dibawa pulang ke kampung halamannya oleh keluarga dan sahabatnya,” Kata Kepala BPBD Aceh Besar Farhan AP yang dikonfirmasi media ini melalui kasinya Khardiani, Selasa malam. 

Sebagaimana diketahui, kasus tenggelamnya pengunjung di lokasi wisata  Sungai Krueng Jalin itu, dalam tahun 2020 ini telah terjadi dua kali, sebelun sebelumnya korban juga meninggal dunia setelah tenggelam saat mandi sungai bersama kawan kawannya. Namun lokasi kejadian berbeda, dimana kejadian sebelumnya terjadi sekitar 200 meter ke arah Hulu dari TKP yang terjadi hari ini. (Alan).

KABAR LAINNYA
KABAR TERKINI