Jelang Lebaran, Dyah Antar Bingkisan ke Petugas Medis

Picture of KABAR ACEH
KABAR ACEH
Wakil Ketua Gugus Tugas Covid-19 Aceh, Dyah Erti Idawati, mengantarkan bingkisan lebaran Idul Adha kepada petugas dan staf medis yang bertugas di Rumah Sakit Zainal Abidin Banda Aceh, Rabu (29/7/2020). Paket lebaran itu merupakan bantuan dari keluarga besar Pemerintah Aceh kepada Petugas Penanganan Covid-19, Tenaga Medis dan Non Medis RSUDZA Banda Aceh.

KABARACEHONLINE, BANDA ACEH: Wakil Ketua Gugus Tugas Covid-19 Aceh, Dyah Erti Idawati, mengantarkan bingkisan lebaran kepada petugas dan staf medis yang bertugas di Rumah Sakit Zainal Abidin Banda Aceh, Rabu 29/07. 

Paket lebaran itu merupakan bantuan dari keluarga besar Pemerintah Aceh kepada petugas penanganan covid-19, tenaga medis dan non medis yang bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin Banda Aceh.

“Bingkisan ini sebagai wujud terima kasih pemerintah Aceh atas dedikasi selama ini dalam memberikan penanganan terbaik bagi masyarakat Aceh,” kata Dyah.

Di antara rumah petugas kesehatan yang didatangi langsung Dyah adalah Syarifah Maulida di Beurawe, Aulia Muntaza, di Lamgugob dan Muhammad Syah di Gampong Mulia. Mereka bertiga bertugas di ruang Pinere 1 RSUDZA.

Dyah mengatakan, dirinya mewakili Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah, menyampaikan terima kasih atas dedikasi para petugas medis. Jasa mereka kata Dyah sangat patut dihargai.

“Selain sebagai orang paling berjasa dalam penanganan kesehatan di saat pandemi ini, kalian ini adalah duta protokol covid. Kalian yang paling paham bagaimana menjelaskan ke masyarakat terkait kondisi ini,” kata Dyah.

Dyah berharap para petugas medis dan non medis bisa bersabar menghadapi kondisi pandemi ini. Semoga kehadiran dirinya dengan sedikit membawa bingkisan bisa menambah semangat petugas dalam bertugas. (RED)

KABAR LAINNYA
KABAR TERKINI