KABAR ACEH, JAKARTA:Benarkah Jutaan pengguna smartphone Android terancam tak bisa lagi mengunjungi sebagian besar situs internet?.
Sebagaimana banyak diberitakan, dampak ini karena kebijakan sertifikasi dari Let’s Encrypt. Kebijakan sertifikasi terbaru Let’s Encrypt menyebutkan pengguna Android 7.1.1 atau Android Nougat ke bawah, diharuskan segera mengupdate sistem operasinya ke Android terkini. Artinya sertifikasi lama tidak berlaku lagi.
Android Nougat diluncurkan pada 2016 silam. Let’s Encrypt sekitar 33,8% pengguna Android di Google Play Store menjalankan sistem operasi lebih lama dari Android Nouget.
Dengan demikian pengguna Android lama tak bisa akses situs yang aman. Bagi pengguna Android lama baru bisa mengakses situs-situs aman setelah 11 Januari 2021, setelah fungsi default untuk sertifikat ini diaktifkan.
Dilansir dari Engadget, untuk mengatasi hal tersebut, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah menggunakan browser Firefox, sebagai mitra dari Let’s Encrypt dan menggunakan sertifikat store sendiri. Meski demikian cara ini tidak bekerja diluar browser.(INT/CNBC)