Bupati Aceh Tengah Ikuti Ijtihad ‘Pray Form Home’ Bersama Presiden RI

KABARACEH, TAKENGON: Dengan menjalankan protokol kesehatan yang sangat ketat, bupati Aceh Tengah Shabella Abubakar beserta forkopimda setempat mengikuti kegiatan pray form home oleh kementerian agama RI melalui vidcom, Minggu (11/7/2021).

Dia bersama itu langsung di pimpin oleh presiden RI Joko Widodo dan juga di hadiri oleh wakil presiden Ma’aruf Amin, menteri agama dan beberapa menteri kabinet Indonesia.

Dalam acara itu presiden berpesan agar seluruh elemen masyarakat dan organisasi harus saling menolong agar dapat keluar dari wabah pandemi covid-19 ini.

“Kita harus saling merangkul satu sama lainnya untuk dapat melawan wabah virus ini,” ucap Joko Widodo.

Di sela acara itu Bupati Aceh Tengah Shabella Abubakar juga ikut mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat, tokoh agama dan organisasi lainnya untuk bisa berkontribusi menangani wabah pandemi covid-19 ini.

“Kita doakan saja semoga virus ini cepat terangkat dari negeri ini, dan wilayah kita Aceh Tengah kini berada di posisi zona merah, maka dari itu kita harus memperkuat kerja samanya untuk menghindari covid-19 ini,” ujar Shabella (Ilmansyah Putra)

Related posts