KABARACEH, REDELONG: Penambahan 18 pasien terkonfirmasi positif di Bener Meriah pasca Idulfitri 1441 H, Tim Satgas Penanganan Covid-19 langsung gencar melakukan tracking (pelacakan) dan penyemprotan disinfektan di beberapa titik kampung.
Melalui Tim Satgas Kampung, dibantu TNI/Polri, babinsa, dan, babinkamtibmas, pelacakan dan penyemprotan dilakukan ke beberapa titik fasilitas publik dan beberapa rumah warga punya kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif sejak kemarin, Rabu (19/05/2021).
Sebelumnya dirilis Kominfo Bener Meriah melalui Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Bener Meriah Ilham Abdi S.STP., M.A.P bahwa pasca lebaran, Bener Meriah terdapat 15 pasien terkonfirmasi positif. Data itu berdasarkan surat dari Balitbangkes Aceh pada Senin malam (17/5/2021). Lalu pada Selasa malam, Tim Satgas Covid-19 kembali menerima surat Balitbangkes Aceh bahwa terdapat penambahan 3 pasien covid-19 Bener Meriah. Dengan demikian, total pasca-lebaran, terdapat 18 terkonfirmasi positif di Bener Meriah.
Pelacakan dan penyemprotan dilakukan di beberapa kecamatan sesuai riwayat pasien yang terkonfirmasi positif dan inisisiatif warga seperti Kecamatan Bukit, Permata, Bandar, dan Timang Gajah.
“Di Kecamatan Bukit, Camat Bukit Ismail dibantu Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kampung melakukan penyemprotan disinfektan ke beberapa titik fasilitas publik seperti meunasah, masjid, polindes, pos satgas, dan beberapa titik di kampung setempat sesuai hasil tracking aktivitas pasien terkonfirmasi positif,” kata Ilham. “Di kampung yang terdapat warganya positif covid, juga dilakukan PPKM,” tambah Ilham.
Pelacakan dan penyemprotan juga dilakukan di Kecamatan Permata. Berdasarkan informasi dari Camat Permata Win Agus, pelacakan dan penyemprotan di beberapa fasilitas publik dan rumah warga telah dilakukan sementara di empat kampung. Kemungkinan ada perluasan penyemprotan dan pelacakan sesuai perkembangan informasi terbaru.
Sementara di Kampung Damaran Baru dan Fajar Baru Kecamatan Timang Gajah, atas inisiatif warga meminta Camat Timang Gajah Budi Nugroho untuk dilakukan penyemprotran dan tracking. Bersama Tim Satgas Kampung, Camat Timang Gajah telah mengumumkan ke warganya di dua kampung tersebut untuk di-swab.
“Sebenarnya di kedua kampung tersebut tidak terdapat pasien terkonfirmasi positif pascalebaran. Namun, permintaan tersebut atas inisiatif warga demi antisipasi. Kami apresiasi untuk kedua kampung tersebut,” kata Ilham Abdi.
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Ilham Abdi yang juga selaku Kadis Kominfo Bener Meriah menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk waspada terhadap penularan covid-19 gelombang kedua di Bener Meriah. Sejak diumumkan sejak pertengahan April 2021, jumlah pasien covid-19 gelombang kedua di Bener Meriah sebanyak 53 orang (update 19 Mei 2021). Sementara total keseluruhan 223 positif covid-19, meninggal 9 orang, sembuh 168 orang, dan isolasi mandiri 44 orang. (Arsadi/REL).