KABARACEH, TAKENGON:Kementerian Kesehatan (Kemenkes RI) memberikan alat tes Swab untuk rumah sakit umum daerah Datu Beru, alat PCR tersebut senilai 1.4 Milyar.
Dr Yusnari mengatakan, jumlah pasien yang terkonfirmasi covid-19 di kabupaten Aceh Tengah beberapa bulan lalu jumlahnya sangat meningkat.
“Dengan melonjaknya beberapa bulan lalu kita satgas Covid-19 melakukan tracking kepada orang yang pernah kontak langsung dengan pasien yang dinyatakan positif covid-19,” kata Dr Yusnari saat di hubungi via seluler nya Sabtu 26/06/2021.
Dia menambahkan, saat ini rumah sakit umum daerah Datu Beru kabupaten Aceh Tengah mendapatkan fasilitas alat tes Swab dari kementerian kesehatan republik Indonesia.
“Kita mendapatkan fasilitas alat tes Swab dari kementerian kesehatan RI, dan di berikan untuk rumah sakit umum daerah Datu Beru Takengon, ujarnya.(Ilhamsyah Putra)