Gebyar Ramadhan dan Aneka Lomba Ke-XII Tahun 2021 Ditutup Bupati Shabela

KABARACEH, TAKENGON: Gelaran acara Gebyar Ramadhan dan Aneka Lomba Tingkat SLTP dan SLTA sederajat se-Kabupaten Aceh Tengah Ke-XII, resmi berakhir, Ahad (25/04/2021).

Hal tersebut ditandai dengan kegiatan penutupan yang dirangkai dalam acara pengumuman dan pembagian hadiah sekaligus buka puasa bersama yang dihadiri langsung oleh orang nomor satu di Kabupaten Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar.

Read More

Tampak hadir mendampingi Bupati, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah, Kepala Bank Aceh Cabang Takengon, Ketua MPD, Kapolsek Bebesen, Kepala KUA Bebesen dan Kepala UPTD Panti Asuhan Budi Luhur.

Dalam sambutannya, Bupati Shabela menyambut baik kegiatan yang diinisiasi LSM LIPGA bekerjasama dengan PROSAT itu. Menurutnya, kegiatan yang telah dilaksanakan ini merupakan momentum yang tepat dalam rangka mengisi suasana bulan suci Ramadhan baik melalui penyampaian materi-materi agama maupun kegiatan yang membutuhkan praktik dan simulasi.

Shabela menuturkan, bila kegiatan ini diikuti dengan penuh kesungguhan dan kesabaran, akan banyak sekali manfaat yang didapat oleh para peserta, terutama dalam membentuk peningkatan kualitas akhlak serta integritas moral.

“Tentu dari seluruh rangkaian kegiatan ini, sangat diharapkan terjadinya perubahan yang mendasar terhadap tingkah laku, sikap, pola pikir dan pola hidup kepada perubahan yang positif,” ujar Shabela disela-sela acara penutupan yang dipusatkan di Masjid Panti Asuhan Budi Luhur Takengon.

“Mungkin anak-anak kami selama ini belum melaksanakan perintah agama dengan benar, maka setelah mengikuti kegiatan ini harus berubah secara bertahap kearah yang lebih baik,” sambungnya.

Bupati Shabela menitip pesan, hikmah dari kegiatan ini kiranya juga dapat berpengaruh dengan aktifitas persekolahan yang juga harus lebih baik lagi. Disiplin, semangat belajar dan kreatifitas harus lebih meningkat dari sebelumnya.

“Tanamkan keyakinan bahwa ilmu bermanfaat yang kita pelajari hari ini dengan disertai kedisiplinan dan semangat belajar yang tinggi akan membuahkan hasil suatu saat nanti,” pesannya.

Selain itu Bupati Shabela meminta, jalinan silaturrahmi yang terbentuk antar sesama pelajar tidak berhenti seiring dengan usainya kegiatan ini. Dengan demikian secara tidak langsung dan tanpa disadari, para peserta telah mewujudkan jalinan ukhuwah Islamiyah sebagaimana diharapkan bersama.

Pada kesempatan itu Bupati Shabela juga berharap, melalui kegiatan Gebyar Ramadhan dan Aneka Lomba yang bertajuk Semangat Belajar dan Beribadah Dimasa Pandemi Covid-19, para siswa dapat menjadi contoh dan teladan untuk mengajak keluarga dan teman-teman untuk terus mematuhi protokol kesehatan.

“Sebab virus corona masih ada dan hingga saat ini masih mewabah di Aceh Tengah bahkan cenderung terjadi peningkatan yang signifikan selama bulan April ini” pungkas Shabela menutup sambutannya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif LSM LIPGA selaku inisiator kegiatan, Sunardi Gustiawan menyampaikan bahwa kegiatan ini telah sukses dilaksanakan sejak tanggal 19-25 April 2021 dengan diikuti oleh 75 orang peserta.

Dikatakannya, selama menjalani kegiatan tersebut, peserta diberikan pembekalan dalam beberapa rangkaian kegiatan seperti Pesantren Kilat, Menyaksikan Video Ceramah, Motion Graphic Islam, Panggung Keberanian Pelajar dan Perlombaan. (REL)

Related posts