KABAR ACEH, ACEH TIMUR: Dijadwalkan di Lapangan Bola Kaki Cot Kulam Pasir Putih akan diramaikan dengan hadirnya mantan pemain bola tim PSMS Legend Medan Remaja Junior akan bertanding persahabatan dengan Tim Peureulak United (PU) sebagai tuan rumah.
Kedua tim adalah merupakan mantan pemain bola di masa lalu, tim PU Peureulak mantan pemain PSPP Peureulak Aceh Timur dan PSBL Langsa di masa lalu yang tergabung di Tim PU, sementara dari tim mantan remaja junior PSMS Medan yang di kordinir Cicik Abudullah Cs, telah sampai di Peureulak di warung BTR, jam 13.35 wib dengan membawa 14 Pemain yang rata – rata memiliki skil bermain di masa lalu.
Kedatangan tamu dari Medan di sambut Ketua umum Peureulak United, Suriansyah, ST, ( Abeng BTR ), di Warung BTR Peureulak, selanjutnya makan dan minum bersama ketua pengurus ke dua Tim dengan akrabnya, salah seorang mantan pemain PSMS Legend Remaja Junior yakni, Abdul Syukur, Hendrik Santana Siregar Dedi Suheraman lain mengatakan sangat terkesan atas sambutan yang dilakukan pihak tuan rumah Peureulak United, inilah bentuk persahabatan yang sebenarnya antara satu daerah dengan daerah lain di Indonesia, jadi momen ini terus dapat terjalin dimasa masa selanjutnya.
Ditempat yang sama, Rasyidin, ( Pitung ) anggota DPRK Aceh Timur Fraksi Demokrat yang juga Ketua Pembina Peureulak United (PU) juga menyambut baik atas kehadiran teman teman dari Medan Sumatera Utara, ini momen ajang silaturahmi sesama kita insan pesepak bola khususnya di Sumatera, jadi untuk di masa akan datang tetap kita sambung komunikasi lebih baik dengan berbagai daerah”, Kata Rasyidin.
Dalam pertemuan di Warunk BTR, turut hadir, Fattah Fikri anggota DPRK Aceh Timur Fraksi PA, dan Para Tokoh tokoh bola di Peureulak.
Setelah usai makan minum di Warunk BTR, Kedua Tim beserta pengurus menyempatkan berkunjung Ke Destinasi Wisata Alam Aceh Timur, Pantai Mak Leuge Kecamatan Peureulak, setelah itu di lanjutkan pertandingan persahabatan di Lapang Cot Kulam Gampong Pasir Putih Peureulak.(AD)